Alfamind Solusi Tepat Buka Usaha Dengan Modal Minim


[Keuangan] Sebagai seorang ibu rumah tangga, salah satu mimpi saya adalah memiliki sebuah toko serba ada di kampung halaman yang menyiapkan segala kebutuhan masyarakat sekitar. Tapi ternyata modal yang dibutuhkan tidaklah sedikit, maka dari itu saya harus banyak menabung dulu untuk bisa mewujudkannya. Semua orang dia luar sana pasti punya mimpi yang sama dengan saya, ingin memiliki usaha sendiri, tapi terbentur dengan masalah dana. Sebenarnya di era digital seperti sekarang ini semua dimudahkan, salah satunya dengan kehadiran Alfamind yang menjadi solusi tepat untuk buka usaha dengan moda minim.

Buka usaha makin mudah dengan modal smartphone

Semenjak masuk sekolah di SMK saya menjadi senang berjualan, mungkin karena ada pelajaran wirausaha juga. Dimana kita selalu praktek untuk membuat barang atau produk sendiri dan dijual sendiri. Saya ingin benar, waktu itu ada tugas untuk berjualan, tapi itu produk sendiri. Teman-tema saya ada yang berjualan gorengan, es hingga kerajinan. Dan saya memilih membuat keripik talas dengan modal hanya 15.000 rupiah. Talasnya sendiri saya minta ke nenek, dan bahannya saya beli. Setelah jadi, keripik saya presentasikan dan jual ke teman-teman dengan harga 1500. 

Ilustrasi usaha: Dokumen pribadi
Alhamdulillah dari 40 keripik yang saya bawa semuanya terjual. Sebenarnya ada sisa 15 bungkus, akhirnya nodong tuh ke pacar *uhuuk, buat bantuin jual, ternyata dia malah borong semua dan keripiknya dibagiin ke anak jalanan. Dari hasil praktek ini, saya kasih ibu sebagian dan nenek sebagian. eh malah pada nangis, aku bilang itu hasil belajar jualan. Dari praktek wirausaha ini saya menjadi suka mengeksplor diri dan melakukan banyak hal supaya bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat. Biarpun setelah menikah saya lebih memilih buka usaha jasa dalam hal keuangan dan wedding, keinginan untuk membuka toko masih menjadi mimpi lama. 

Membuka toko di kampung memang butuh banget modal besar, dari mulai mendirikan bangunan, izin, hingga modal usahanya. Butuh beberapa tahun lagi buat saya untuk mewujudkannya, sehingga tabungan segera terkumpul. Memikirkan dana buat usaha memang bukan perkara mudah, butuh kerja keras untuk menabung. Tapi, di era digital sekarang ini, semua semakin dimudahkan. Mau belanja aja tinggal duduk manis, mau cari ojek tinggal pake smartphone, begitupun mau buka toko makin mudah dan praktis, bahkan dengan modal minim. Mimpi buka usaha bisa diwujudkan dengan modal smartphone. Yakni dengan Alfamind.

Alfamind, buka usaha makin mudah dengan modal minim


Pada 28 Februari kemarin, saya menghadiri acara grand launching Alfamind yang berlangsung di Hotel Aryaduta Tugu Tani Jakarta. Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Perdagangan Republik Indonesia Bapak Enggartiasto Lukita. Serta dihadiri Bapak Hans Prawira selaku Presiden Direktur Alfamart dan Viendra Primadia selaku Digital Business GM Alfamart. Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan Galih Montana sebagai techo ilusionist.

Baca juga: Donasi dari Alfamart

Saatnya berkenalan dengan Alfamind

Alfamind ini merupakan jaringan toko ritel nasional virtual pertama di Indonesia dari Alfamart berbasiskan aplikasi smartphone. Alfamind memungkinkan semua kalangan utuk memiliki toko ritel sendiri dengan modal minimal namun mendapatkan berbagai keuntungan dan kemudahan. Alfamind ini tentu jadi jawaban buat siapapun termasuk saya sendiri yang memiliki mimpi membuka toko atau usaha sendiri dengan modal minim. Alfamind ini didukung dengan teknologi yang dikembangkan MindStores, yang memungkinkan semua orang bisa menjadi seorang entrepreneur dengan memiliki toko virtual Alfamart sendiri tanpa modal besar.


"Alfamind merupakan hasil pengembangan bisnis ritel dari toko Alfamart yang secara fisik sudh ada. Sesuai dengan salah satu visi perusahaan yang ingin menjadi jaringan distribusi ritel terkemuka yang dimiliki oleh masyarakat luas serta berorientasi kepada pemberdayaan pengusaha kecil." Ujar Hans Prawira selaku Presiden Direktur Alfamart dalam sambutan.

Dengan Alfamind semua orang bisa memiliki kesempatan memiliki toko virtual 3D AR-VR (Augmented Virtual Reality) pertama dan satu-satunya di Indonesia. Ini menjadi solusi tepat untuk bisa mewujudkan mimpi memiliki toko impian dengan cara mudah dan modal minim, serta keuntungan yang melimpah. Dengan teknologi yang dihadirkan Alfamind, memungkinkan semua orang untuk berjualan serta berbelanja seperti di dunia nyata. Kehadiran Alfamind ini  bertujuan ingin berkontribusi kepada masyarakat luas dan memajukan Indonesia. Serta membuka peluang untuk dapat menjadi entrepreneur dengan cara menjadi mitra dan memiliki toko virtual. Selain itu, Alfamind juga menyediakan tempat yang luas bagi para UMKM untuk memasarkan produk-produknya yang berkualitas. Ada 9 keunggulan dri Alfamind, meliputi:


  • Didukung jaringan kuat Alfamart.
  • Segudang barang dagangan.
  • Pengalaman belanja seperti aslinya.
  • Modal minim.
  • Bebas ribet operasional.
  • Ada poin rewardnya.
  • Jualan pasti untung.
  • Bisa kapan dan dimana saja.
  • Pelatihan terpadu.
Pemilik toko virtual atau store owner dari Alfamind bisa menawarkan dan menjual produk-produk yang sudah tersedia dalam toko virtual miliknya. Sistemnya ini jemput bola, seperti membawakan toko ke hadapan konsumen. Store Owner ini adalah individu yang telah mendaftar, dan memenuhi segala persyaratan, serta menerima kartu akses pemilik toko Alfamind. Para store owner merupakan mitra kerja resmi dari PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk yang sah untuk memiliki dan mengelola toko virtual Alfamind sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Untuk menjadi pemilik toko virtual ada 4 langkah mudah, yakni:
  1. Siapkan kartu identitas (KTP/SIM), nomor handphone dan email.
  2. Isi form pendaftaran di www.alfamind.co.id atau melalui form pendaftaran yang ada di aplikasi store owner Alfamind terdekat.
  3. Baca syarat dan ketentuan yang dikirimkan melalui email. Untuk meyetujui, berikan tada centang pada kotak yang telah disediakan pada halaman tersebut.
  4. Lakukan top-up saldo rekening virtual Alfamind di toko Alfamart. Pendaftaran store owner baru dikenakan admin fee sebesar Rp. 100.000 yang akan dipotong langsung dari top up saldo awal Alfamind.
Untuk aplikasi Alfamind bisa langsung di download di Google Playstore dan lakukan pendaftaran untuk menjadi pemilik toko virtual dan wujudkan mimpi buka usaha dengan modal minim dan keuntungan yang melimpah. Semenjak diperkenlkan, aplikasi Alfamind terus memperoleh respon positif dari masyarakat. Itu terbukti dengan adanya lebih dari 3.000 orang telah bergabung menjadi store owner Alfamind yang sudah tersebar di berbagai wilayah. Mulai dari Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan dan Sulawesi. 


Grand Launching Alfamind yang dihadiri langsung Menteri Perdagangan RI
 

Menurut Bapak Viendra, produk yang dihadirkan di Alfamind lebih variatif dan tidak terbatas pada produk kebutuhan harian atau groceries. Tapi ada juga kebutuhan sehari-hari lainnya, seperti pakaian, produk kecantikan, perlengkapan rumah tangga hingga pulsa dan paket data. Bahkan dalam waktu dekat, bisa melakukan pembelian token listrik hingga pembayaran BPJS. Hadirnya Alfamind yang diresmikan langsung Menteri Perdagangan, juga mengajak masyarakat yang memiliki usaha mandiri, dimana perusahaan ingin memberi ruang bagi para pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) untuk bisa memasarkan produknya lebih luas. Dengan bergabung menjadi supplier Alfamind, produk-produk UKM tersebut akan terdisplay otomatis di seluruh toko virtual Alfamind yang dimiliki ribuan store owner yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Keuntungan yang didapat dari Alfamind bukan saja menjadi store owner, tapi juga menjadi supplier. Ada beberapa keuntungan yang didapatkan saat menjadi supplier, seperti yang dirasakan Silvia yang usahanya sudah berkembang 50%, keuntungan menjadi supplier meliputi:
  • Tidak ribet dan hemat operasional. Dimana supplier tidak akan dipusingkan dengan distribusi pengiriman barang ke konsumen, strategi marketing dan promosi, dan secara oromatis menekan biaya operasional.
  • Alfamind memiliki ribuan store owner yang aktif. Store owner yang berjumlah ribuan secara langsung bertindak sebagai tenaga pejualan yang eksternal.
  • Ribuan konsumen potensial menunggu produk. Dengan banyaknya store owner yang aktif di Alfamind, merek dan produk yang ada di Alfamind dapat dilihat oleh ribuan calon pembeli yang tersebar di seluruh Indonesia. 
  • Dukungan maksimal untuk pengembangan pesat. Dengan tersebarnya jaringan toko Alfamart di seluruh Indonesia dan dengan memanfaatkan segala sumber daya yang dimilikinya akan mendukung pengembangan store owner lebih pesat. Sehingga produk dipastikan menembus ke berbagai wilayah di seluruh Indonesia.
Yuuk saatnya membuka usaha 
Kehadiran Alfamind ini bukan saja menjadi solusi tepat buat semua orang untuk mewujudkan impian membuka usaha, tapi juga mampu memberikan rasa percaya diri dari para UKM untuk terus smemgembangkan usahanya. Saatnya untuk mengembangkan usaha dan mewujudkan mimpi membuka usaha dengan modal minim, untuk mendapatkan keuntungan yang lebih banyak. Alfamind Road To Success, jualan gampang pasti untung.

Baca juga: Menu favorit keluarga

Info lebih lanjut, bisa langsung kunjungi:
  • Facebook: AlfamindID
  • Instagram: @Alfamind.id
  • Website: www.alfamind.co.id

40 komentar

  1. Keren nih, lucu pula aplikasinya.
    Bisa jadi peluang usaha bagi yang butuh usaha dengan modal minim :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba ini bisa jadi peluang buat yang pengen punya usaha.

      Hapus
  2. mantap ya alfamart mendukung pengusaha UKM

    BalasHapus
  3. Asyik banget yaaa...sekarang makin banyak tempat untuk jualan secara online :)

    BalasHapus
  4. makin banyak aja pengusaha ritel di Indonesia sekarang udah ada alfamind yang lebih praktis, hemat dan memudahkan bagi yang ingin buka usaha.

    BalasHapus
  5. Keren terobosan dan aplikasinya.
    Bisa bikin berwirausaha tanpa harus modal yang gede.

    BalasHapus
  6. Karena ALfa banyak dimana2. Aku sebagai ibu yang suka kehabisan pokok tiba2 merasa terbantu banget mba. Apalagi bakal bisa online gini, alhamdulillah banget

    BalasHapus
  7. terobosannya cakep nih ya mbaak.. berharap orang2 kecil bisa berkembang dengan adanya ini...^^
    aku jadi inget pernah jualan pas di sekolah hehe

    BalasHapus
  8. Ih itu Augmented Virtual Reality cute banget yah. Tridi-tridi gitu. 😱👍

    BalasHapus
  9. ada solusi buat dapet keuntungan ya skr dengan jadi store owner di Alfamind

    BalasHapus
  10. saya sudah lihat web nya langsung di alfamind, tadinya saya kira produk yang ditawarkan itu semacam consumer goods, ternyata berbeda ya mbak,

    barang2nya lebih condong ke barang dagangan online shop, seperti sandal, pakaian, make up, dan beberapa perkakas.

    Artinya jika kita ingin menjual sesuatu maka kita harus cari konsumen dulu kan, kemudian mereka akan me scan kartu akses (toko virtual) kita lalu berbelanja, barang yang dibeli akan dikirim ke alamat konsumen

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semua lengkap kok mas, ada kebutihan yang nantinya dikirim dari Alfamart. Ada produk UKM juga.
      Untk sistem penjualan, kan nanti konsumen akan lihat langsung. Setidaknya kita hemat banyak dengan jualan di Alfamind. Yang ada keuntungan berlipat.

      Hapus
  11. Jadi kepikiran mau buka usaha kecil-kecilan buat bekal pensiun nanti...

    BalasHapus
  12. Wah alfamind solusi bagi pengusaha kecil

    BalasHapus
  13. wah ini baru dari alfamidi? ini jadi semacam olshop tp kita dibantu sama mrk?blm paham bener aku

    BalasHapus
  14. selain toko retail, alfamart bikin toko online juga ya.

    BalasHapus
  15. Alfamind bisa membantu para ibu rumah tangga yang mau usaha nih dengan minim nya modal. Aplikasi nya keren, mau coba ah.

    BalasHapus
  16. ahhh serius nih? keren banget deh, solusi banget buat para mama yg mau punya usaha ...

    BalasHapus
  17. Foto terakhirnya lucu hihihi

    BalasHapus
  18. Ternyata bener tebakan aku klo alfamind ini masih satu “ibu” dengan alfamart ya. Keren lah ya terus berinovasi.

    BalasHapus
  19. Keren nih mbk, saya langsung tertarik sampe titik terakhir bacanya. hihi
    mau searching2 dlu ah. mksh infomasinya mbk tiwi.

    BalasHapus
  20. Menarik nih, terobosan yang dilakukan alfa...

    Semoga acara alfamind mempir ke Malang, hehe...

    BalasHapus
  21. Tertarik tapi masih belum terlalu mudeng dg sistemnya

    BalasHapus
  22. saya mau ikutan cobain alfamind! Mau belajar jualan juga :)

    BalasHapus
  23. terobosan yang keren diera digital kaya gini. membantu banget ya mba

    BalasHapus
  24. Wah jadi punya toko ritail di gemggaman

    BalasHapus
  25. saya beberapa kali lihat iklan alfamind ini di koran promonya alfamart. lumayan menggiurkan sih ya penawarannya. kita bisa jualan tanpa perlu punya toko

    BalasHapus
  26. Keren ya inovasinya,, ini sih sama aja ngedukung UKM banget ya.

    BalasHapus
  27. Keren nih inovasinya, mau buka usaha makin gampang ya mbak

    BalasHapus
  28. Aku tadi kira slah baca namanya, trnyata memng alfamind ini inovasi baru ya, bisa mmbantu mengembangkan usaha UKM nih

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan memberikan komentar. Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus.