Ngobrol Bareng MPR di Jakarta


[Lifestyle] Tahun 2017 lalu pertama kalinya ikut Ngobrol Bareng MPR RI yang juga membahas tentang Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara

Pasti semuanya sudah tahu dong ya, apa saja yang termasuk 4 Pilar?

Sebagai Warga Negara Indonesia, tentu saja sudah tahu tentang 4 Pilar Kebangsaan, mulai dari:
  1. Pancasila
  2. Undang-undang Dasar 1945 (UUD 1945)
  3. Negara Kesatuan Republik Indonesia
  4. Bhineka Tunggal Ika.
Penting sekali kita semua untuk menyebarkan 4 pilar, bukan saja dalam kehidupan sehari-hari, tetapi juga di dunia maya. Seperti yang dibahas pada Ngobrol Bareng MPR di Jakarta beberapa hari lalu, tepat 27 November 2019 lalu yang bertempat di Veranda Hotel Jakarta.


Nogbrol bareng MPR di Jakarta ini bukan saja dihadiri Blogger, tapi juga influencer, netizen dan ada juga alumni Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar. Acara ini tadinya akan dihadiri oleh Bapak Bambang S selaku Ketua MPR, sayangnya berhalangan hadir dan digantikan oleh Wakil Ketua MPR Bapak Jaziul Fawaid. Lalu hadir juga Kepala Biro Sekretariat Pimpinan Bapak Muhammad Rizal dan Kepala Biro Humas MPR Ibu Siti Fauziah.

Dengan 4 pular ini, tentu saja kita semua bisa menumbuhkan rasa memiliki pada pilar-pilar kebangsaan. Sebagaimana yang diucapkan oleh Bapak Jaziul Fawaid bahwa teman-teman warganet bisa menjadi mitra MPR dalam menjabarkan Empat Pilar MPR, menebarkan berita positif, hingga soal ketatanegaraan dan pancasila.

Perlu diketahui juga, pada tahun 2018 ternyata sudah ada Deklarasi Warganet Indonesia, yang isinya sebagai berikut:
  1. Tidak menyebarkan Konten HOAX dan SARA.
  2. Bijak bermedia sosial sesuai dengan Pancasila.
  3. Menerapkan Empat Pilar MPR RI dalm literasi digital.
  4. Bersatu membuat keren Indonesia dengan konten yang positif.
Dengan adanya deklarasi ini, tentunya warganet bisa selalu bijak dalam menggunakan media sosial. Supaya tidak adalah konten-konten jelek lagi di media sosial. Dengan bijak dalam bersosmed, tentu warganet akan semakin keren ya.


Ngobrol Bareng MPR sudah dilakukan sejak lama dan dilakukan beberapa kota, mulai Jakarta, Solo, Yogyakarta, hingga Bandung. Bahkan saat Ngobrol Bareng MPR di Jakarta beberapa hari lalu. Banyak sekali yang dibahas, seperti Hak pilih. Dimina netizen yang hadir menginginkan tetap memilih secara langsung. Karena memilih itu adalah hak setiap orang, tentunya memilih siapapun jangan sampai bermusuhan. Dengan adanya 4 pilar ini tentu harus memahami, akan hak-hak setiap orang dalam memilih.

Selain itu dari ngobrol bareng MPR ini, tentu saja diketahui bahwa MPR dulu sebagai Lembaga tertinggi negara, sekarang sebagai lembaga negara yang kedudukannnya sejajar dengan DPR, DPD, dan Mahkamah Agung. Seperti yang diungkapkan bapak Jaziul, bahwa MPR tetap memiliki kewenangan tertinggi yaitu dalam menetapkan dan mengubah UUD.


Dengan adanya Ngobrol Bareng MPR RI ini tentu saja bisa membuka wawasan juga buat yang hadir. Dan bagaimana bisa selalu menghayani dan mengamalkan Empat Pilar, dengan begitu semakin cinta kepada bangsa dan negara.

Netizen juga bisa selalu membuat konten-konten positif di media sosial, termasuk oleh kalangan millenial. Apalagi melihat antusias peserta yang hadir, Bapak Wakil MPR terlihat sangat senang. Dan menurutnya perlu menggaet lebih luas anak-anak muda supaya bisa menyebarkan empat pilar dan bisa menyampaikan pesan positif di dunia maya.

Setuju sekali dengan terus menyebarkan pesan positif di dunia maya, tentu saja akan semakin nyaman juga melihatnya. Apalagi kalau bisa menyebarkan semakin luas 4 pilar kebangsaan. Dengan konten positif ini baru Indonesia. Dan ini baru anak bangsa yang keren.

Tidak ada komentar

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan memberikan komentar. Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus.