Manfaatkan Keunggulan ASUS ROG Phone 6 Untuk Edukasi Anak Melalui Game

asus-rog-phone-6
Salah satu sarana anak belajar adalah gadget. Dengan memilih game edukasi, bisa memudahkan mereka dalam mengenal banyak hal. Tapi, penting memilih ponsel yang tepat. Kini, bisa manfaatkan keunggulan ASUS ROG 6 untuk edukasi anak melalui game.

Saya memiliki 3 anak. Mereka lahir di era digital. Sebagai orangtua, kita tidak bisa melarang mereka memegang dan bermain dengan ponsel, karena setiap hari kami juga menggunakan ponsel untuk melakukan beberapa pekerjaan.

Jadi, salah satu cara kami tetap memperbolehkan mereka untuk bermain ponsel. Tentunya dengan batasan waktu dan pendampingan. Begitupun saat bermain game, kami akan memilihkan game yang tepat, tentunya bisa memberikan edukasi.

Memilih game edukasi anak

asus-rog-phone-6
Ilustrasi anak main game (dokumen Canva)
Waktu anak-anak usia 3 tahun, saya edukasi mereka untuk mengenal huruf, angka dan warna-warna menggunakan game. Ternyata itu bisa memudahkan mereka dalam belajar. Mungkin karena anak-anak sekarang lebih mudah belajar melalui video. 

Awalnya sempat khawatir dan galau kalau anak ketagihan bermain video game, tapi kalau dari orangtuanya bisa membatasi dan mendampingi, tentu bisa dalam batas normal. Karena bermain game juga ada manfaatnya. Pernah baca artikel di halodoc.com, ada beberapa manfaat bermain game untuk perkembangan anak. Saya akan rangkum sebagai berikut:

1. Memperkenalkan teknologi

Game juga bisa menjadi sarana dalam mengenalkan teknologi sejak dini. Namun, selalu awasi anak saat bermain dan game sesuai usianya. 

2. Meningkatkan kepercayaan diri

Dengan bermain game, bisa meningkatkan kepercayaan diri. Karena selain bermain, mereka diberikan tanggung jawab untuk memilih keputusan tanpa bantuan orang lain.

3. Melatih otak dan mental

Anak membutuhkan keterampilan dan cara berpikir. Beberapa keterampilan yang didapatkan dari bermain game, seperti melatih koordinasi tangan, mata dan motorik halus serta kemampuan spasial.

Selain itu, anak juga bisa belajar memecahkan suatu masalah dan logikanya. Anak juga bisa memperkuat memori dan konsentrasi. Hingga anak bisa berpikir cepat, membuat analisa, dan keputusan dengan cepat.

4. Menambah pengetahuan baru

Bemain game juga bisa memberikan pengetahuan baru. Tentunya ini bisa didapatkan saat anak memutuskan bermain game yang berkaitan dengan sejaah dunia.

5. Mengasah Kreativitas

Karena game bisa merangsang otak anak untuk berpikir cepat dan tepat, tentunya ini bisa mengasah kreativitas anak.

6. Melatih pendendalian emosi

Ada banyak rintangan dalam video game, tentu ini bisa melatih pengendalian emosinya.

7. Membantu mengatasi disleksia

Menurut penelitian di Inggris, bideo game juga bisa merangsang fokus, sehingga membantu anak disleksia untuk belajar.

8. Sarana belajar

Sekarang banyak sekali permainan berisi materi pelajaran sesuai usia dan tingkat pendidikan anak. Hal tersebut bisa dijadikan saran belajar anak, supaya lebih menyenangkan dan interaktif.

Melihat beragam manfaat dari game, tentu saja saya tidak akan melarang anak-anak bermain game. Karena bisa sekaligus memberikan edukasi kepada mereka. 

Sebelum memutuskan pegang ponsel dan bermain game, tentu saja saya memberikan beberapa persyaratan, mulai dari:
  • Pakai ponsel tidak lebih dari 1 jam dalam sehari.
  • Bermain game harus sesuai dengan usianya.
  • Bermain saat bersama orangtua.
  • Tetap aktif bergerak dan bersosialisasi di luar rumah.
  • Bermain ponsel setelah menyelesaikan pekerjaan rumah dan tidur siang.
Untuk game yang mereka mainkan juga harus sesuai usia dan bisa memberikan edukasi. Saat mereka usia 3 tahun, saya pilih game tentang mengenal huruf, angka, mengenal hewan hingga membaca. Sedangkan saat mereka masuk SD, saya pilih game tentang latihan matematika, tebak kata, hingga seri belajar anak cerdas.

Setiap memilih game edukasi untuk anak-anak, saya pastikan dulu memori ponsel tidak penuh. Karena pernah kejadian dulu, habis download beberapa game, tiba-tiba ponsel mati, terus hidup lagi. Pas digunakan ponsel juga cepat panasnya. 

ASUS ROG Phone 6 sang legenda ponsel gaming

Kalau ingin memastikan ponsel aman dan tahan lama, memang harus pilih ponsel yang sesuai peruntukkannya. Ponsel gaming bisa jadi solusi tepat, supaya bisa digunakan dengan lebih maksimal. Terutama untuk menjadi sarana belajar anak melalui game edukasi.

asus-rog-phone-6
Kehadiran ASUS Republic of Gamers (ROG) bisa jadi solusi untuk para gamer dan orangtua yang ingin memiliki ponsel gaming. Kalau pake ini sih bisa-bisa rebutan sama Ayahnya yang hobi banget main game online.

Dari dulu tuh memang tertarik sama ponsel gaming dari ASUS ini, pernah kepikiran jadiin kado buat adik yang suka main game dan bercita-cita jadi atlet Esport. Memang sangat menjanjikan loh menjadi gamer profesional.

Kenapa ASUS ROG Phone 6 bisa jadi solusi pilihan?

Karena, ASUS ROG Phone 6 sang legenda ponsel gaming yang paling gahar dan pilihan para gamer. Fitur dan keunggulannya tidak diragukan lagi, karena memiliki performa yang tidak tertandingi. 

Bahkan ASUS ROG Phone 6 dan ROG Phone 6 Pro yang merupakan ponsel legendaris ini sudah ditunggu sekali oleh para game enthusiast. Apalagi buat para Ibu yang anaknya hobi main game, bisa memberikan ponsel ini supaya bisa tahan lama.

ASUS ROG Phone 6 ini bisa menjadi pilihan gamer, karena memiliki fitur dan keunggulan, seperti:

Layar revolusioner 

asus-rog-phone-6

Pertama yang akan dibahas adalah layar ASUS ROG Phone 6 series yang memakai layar AMOLED HDR10+ seluas 6,78 inci dari Samsung dan disetel oleh ROG. 

Jangan takut tergores atau tiba-tiba jatuh, karena ponsel ASUS ROG Phone 6 sudah diproteksi dan diperkuat dengan Corning® Gorilla® Glass Victus™ yang kuat, jadi lebih aman dan nyaman.

Bahkan pengguna ASUS ROG 6 juga bisa terlindungi, karena ponsel ini sudah memiliki teknologi Eye Care Display.

ASUS ROG Phone 6 Series juga menjadi yang tercepat dan tertajam, dengan refresh rate 165HZ. Untuk Touch-sampling rate hingga 720HZ dan latensi sentuh 23 sangat menakjubkan. Sehingga bisa menjadi pamungkas bagi gamer yang ingin memiliki keunggulan kompetitif.

Layar AMOLED juga bisa diaktifkan atau dinonaktifkan atau disesuaikan tampilannya sesuai dengan selera, dan style penggunanya. ROG Phone 6 yang standar ada 2 pilihan warna, yakni Storm White dan Phantom Black.

Sedangkan, untuk ROG Phone 6 Pro tersedia warna tunggal Strom White dengan layar AMOLED ROG Vision di bagian belakang yang mempesona. 

Performa tiada banding

Setiap kali memilih ponsel, saya pasti cek prosesornya, karena ini menentukan ponsel ini performanya bagus atau tidak. ASUS ROG Phone 6 sang legenda yang terlahir kembali dilengkapi dengan prosesor terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform.

Prosesor terbaru ini juga menghadirkan clock speed CPU yang jauh lebih cepat, yakni 3,2 GHZ. Dipakai main game pasti lebih puas dan maksimal. Siap-siap saja jadi juara ya. Apalagi prosesor ini lebih cepat dibandingkan pendahulunya.

Untuk meminimalisir bottleneck, ROG 6 series juga diperkuat dengan RAM LPDDR5 hingga 18GB dan penyimpanan UFS3.1 hingga 512GB. Makin gahar pakai ponsel ini. Main game juga lebih cepat.

Dilengkapi GameCool 6 Cooling Syestem yang Canggih

Jangan takut pakai ponsel cepat panas, karena ASUS ROG Phone 6 dilengkapi GameCool 6 Cooling System. Sistem pendingin CPU 360° yang baru telah didesain ulang dan difokuskan pada tata letak dual-PCB yang ditempatkan di tengah.

AeroActive Cooler 6 yang Optimal

Untuk meningkatkan kinerja sebuah ponsel, pembuangan panas ini memiliki peranan yang penting. Untuk ASUS ROG Phone 6 Series ini dilengkapi AeroActive Cooler 6 terbaru dengan Thermoelectric AI Cooling System yang terintegrasi, berbasis chip pendingin Peltier, untuk mengoptimalkan pembuangan panas tempratur CPU.

Baterai 'Monster' dengan Desain Unik

asus-rog-phone-6
Maunya pakai ponsel tuh yang baterainya tahan lama saat bermain game sama anak. Soalnya dipake sambil di charge bahaya bangetkan. Maka dari itu, ketika memilih ponsel pilih yang baterainya tahan lama.

ASUS ROG Phone 6 Series dirancang dengan desain MMT yang unik, karena terdiri dari dua baterai 3000 mAh. Dengan desain ini tentu memberikan beragam manfaat, seperti:
  1. Menurunkan suhu saat pengisian daya
  2. Memungkinkan pengisian daya 65W
  3. Penurunan daya saat ponsel memainkan gaming yang berat
Hanya dalam waktu 42 menit, ROG Phone 6 bisa terisi menit. Ini 10 menit lebih cepat dibandingkan series sebelumnya, yakni ROG Phone 5.

Kamera Terbaik Ponsel Gaming

asus
Biarpun ini adalah ponsel gaming, tapi dilengkapi dengan kamera yang terbaik. ASUS ROG Phone 6 ini menawarkan kamera terbaik dibandingkan dengan ponsel gaming manapun.

Memiliki formasi 3 kamera belakang:

  • Kamera utama di belakang mengandalkan sensor SONY IMX766 50MP dengan menawarkan mode utama 12,5MP menggunakan filter warna  Quad Bayer atau mode asli 50MP.
  • Kamera kedua lensa sudut ultra lebar 13MP, yang mampu merekam setiap sudut 125 derajat, dengan koreksi distorsi secara real time.
  • Kamera ketiga aslaah lensa makro 5MP.
Dengan kamera belakang ini, juga memungkinkan perbesaran 2x lossless asli dalam kondisi pencahayaan siang hari. Bahkan akan beralih ke zoom digital 2x berdasarkan mode 12,5MP pada kondisi pencahayaan yang rendah, supaya bisa menangkap cahaya yang cukup.

Ponsel gaming yang satu ini juga bisa dipakai untuk selfie, karena sudah dilengkapi dengan kamera depan beresolusi 12MP. Dengan kamera depan ini, pengguna ASUS ROG Phone 6 series bisa merekam group selfie dengan kualitas tinggi dan melakukan video streaming secara langsung. Dipakai live di Instagram, pasti lebih maksimal.

Dilengkapi GameFX Audio untuk Sound

Pengaturan speaker ASUS ROG Phone 6 juga canggih dan penyetelan yang luar biasa oleh Dirac. Untuk sistemnya sendiri bertumpu pada 2 speaker super linear 5-magent 12x16 simetris yang didukung oleh amplifier mono Cirrus Logic CS35L45.

Dengan sistem ini, tentu saja akan menghadirkan pengalaman sound yang lebih maksimal, lebar, jernih dan kedalaman suara mejadi lebih maksimal.

Diperkuat Teknologi AirTrigger 6

asus-rog-phone-6
Saat bermain game tentu perlu kontrol yang maksimal. Maka dari itu, ASUS ROG Phone 6 Series juga diperkuat dengan teknologi AirTrigger 6 yang terbaru. Dengan menawarkan sensitivitas yang lebih baik, hingga lebih banyak kontrol gerak. Selain itu, teknologi ini juga dilengkapi hingga 18 titik sentuh spesifik yang dipetakan pada layar.

Harga ASUS ROG Phone 6 

Melihat fitur dan keunggulan ASUS ROG Phone 6 ini, para gamer tentu saja bisa bermain dengan lebih maksimal lagi. Terus harganya berapa ya?

ASUS ROG Phone 6 series sudah tersedia di Indonesia. Mau pesan online juga bisa melalui sistem pre-order.

Buat kalian yang mau beli ROG Phone 6 PRO, kalian juga udah mulai bisa pre-order di tanggal 24 Oktober - 10 November 2022. Untuk pemesanan awal ini, kalian akan mendapatkan banyak promo menarik antara lain free Aero Active Cooller 6 + Devil Case + Exclusive Backpack ROGXONIC Esports selama persediaan masih ada, dengan total keuntungan Rp. 2.000.000.

Untuk ROG 6 Phone 6 PRO sudah bisa kalian dapetin dengan harga Rp. 18.999.000 eksklusif hanya di Erafone, Urban Republic, ROG Store, ASUS Online Store, ASUS Exclucive Store, Eraspace dan Tokopedia. 

Info selengkapnya kamu bisa cek disini ya https://rog.asus.com/id/phones/rog-phone-6-model/

Nah, kalau buat ROG Phone 6 sekarang udah tersedia di partner-partner penjualan ROG Phone 6 yang bisa kalian dapetin langsung di Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Online Store, ASUS Exclusive Store, Eraspace, dan JD.id langsung dengan hargaRp. 10.999.000 untuk variant 8/256 GB, dan ROG Phone 6, 12/256 GB dengan harga Rp. 13.999.000. So, tunggu apalagi buruan beli sebelum kehabisan!

Manfaatkan keunggulan ASUS ROG Phone 6 untuk edukasi

Dengan kehadiran ASUS ROG Phone 6 ini tentu bisa menjadi pilihan saat anak sedang belajar juga. Karena dari fitur dan keunggulannya, ROG 6 Phone ini memiliki Eye Care Display, bisa tetap aman, ketika anak sedang bermain game.

Dengan baterai 'monster' tentunya bisa lebih tahan lama, dengan begitu ga takut lagi ponsel cepat mati saat digunakan seharian sambil memberikan edukasi pada anak. Saatnya manfaatkan keunggulan ASUS ROG Phone 6 untuk edukasi anak melalui gaming.


Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 6 Blog Writing Competition di Blog Katerina Travelerian





Sumber tulisan manfaat game dan ASUS ROG Phone 6:
  • Dokumen ASUS
  • Press Release ASUS
  • https://www.halodoc.com/artikel/ini-manfaat-bermain-video-game-untuk-perkembangan-anak

1 komentar

  1. Asus produknya selalu jadi andalan, sekarang ada ponsel untuk gamer pula yang performa dan tampilannya keren abis. Memang ponsel sekarang banyak manfaatnya sekarang apalagi kalau udah yang canggih seperti asus. Terima kasih informasinya!

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan memberikan komentar. Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus.