3 Tips Mencari Rumah dan Mobil Idaman


[Lifestyle] Sebagai manusia tentu banyak sekali kebutuhan, apalagi kalau sudah berkeluarga. Bekerja dan menghasilkan uang, pasti sudah memiliki tujuan keuangan yang ingin diwujudkan. Seperti untuk dana pendidikan anak di masa depan, dana pensiun, memiliki rumah, hingga membeli mobil impian. Semua orang pasti ingin membeli rumah dan mobil impian, baik itu yang yang sudah berkeluarga ataupun belum. Dan sekarang ini mencari mobil dan rumah impian semakin mudah dengan portal online seperti Rumah.com dan Mobil123.com yang sebentar lagi akan menyelenggarkan pameran Drive Home Expo 2018.

Rumah dan mobil idaman untuk keluarga

Setiap orang yang sudah menikah dan memiliki anak pasti menginginkan rumah dan mobil impiannya. Selain mempersiapkan dana pendidikan anak di masa depan, ibadah haji dan dana pensiun. Rumah yang diimpikan saya adalah rumah tapak yang minimalis dengan 3 kamar tidur, karena anak saya ada 2. Dan memiliki halaman untuk saya dan suami menanam bunga serta sayuran depan rumah. Pengennya sih punya rumah di kampung saja, karena suasananya masih asri dan sejuk. Tapi, suami bekerja dan tinggal di Jakarta, jadi sepertinya harus mencari rumah impian di ibukota. 

Ilustrasi Mobil (Sumber Photo by Canva)
Mobil juga sangat dibutuhkan, mengingat kami sering pulang kampung, karena orangtua masih ada di sana. Beberapa tahun lalu, kami bisa membeli mobil impian dari hasil menabung selama 4 tahun, rencananya pengen mencari mobil keluarga yang lebih lega. Maklumlah keluarga besar dan kalau liburan bersama ga dempet-dempetan. Untuk mewujudkan itu tentu saja saya dan suami harus semakin semangat menabung, supaya mimpi-mimpi bisa segera diwujudkan.

Ngomongin tentang rumah idaman tentu saja harus pintar mencarinya, dimana lokasinya, strategis atau tidak, dekat dengan fasilitas publik atau tidak? Dan tentunya ramah anak atau tidak. Begitupun dengan mobil, jangan asal pilih, karena terlihat bagus. Harus cari tahu dulu fitur dari tipe mobil idaman kita, cari tahu boros bensin atau tidak, termasuk lokasi buat servicenya ada dimana saja. Jadi, kalau ada apa-apa di jalan, sudah tahu service mobil yang tepat. Mencari rumah dan mobil idaman tidaklah mudah. Sekarang itu era digital segalanya jadi mudah banget, cari informasi apapun melalui online jadi gampang, termasuk cari informasi rumah dan mobil idaman. Ada 3 tips mudah mencari rumah dan mobil idaman, sepeti:

1. Cari rumah idaman di Rumah.com

Tips pertama dari saya, kalau cari rumah coba deh cari di rumah.com yang merupakan portal properti terdepan di Indonesia. Sudah terpercaya, karena Rumah.com sudah meraih penghargaan The Best In Experiential Marketing dalam ajang Marketing Award 2017. Rumah.com telah membantu lebih dari 5.5 juta orang dalam mencari dan menemukan rumah idaman di Indonesia setiap bulannya. Rumah.com adalah bagian dari PropertyGuru Group yang merupakan perusahaan online terbesar di Asia, dan sudah membantu lebih dari 25 juta pencari rumah daalam menemukan rumah idaman di Singapura, Malaysia, Thailand, dan Indonesia.

Ilustrasi rumah (Sumber Foto by Canva)
2. Cari mobil idaman di Mobil123.com

Tidak diragukan lagi, mencari mobil baru dan bekas paling tepat di Mobil123.com, yang merupakan Portal Otomotif No. 1 di Indonesia. Selain itu Mobil123.com juga merupakan anak perusahaan dari iCar Asia Limited yang selalu berinovasi lewat fitur-fitur terbaru dari berbagai channel yang dimiliki untuk mempertemukan antara pembeli dan penjual yang terpercaya di satu platform online ataupun kegiatan offline lainnya. Mobil123.com telah memiliki lebih dari 220 ribu iklan kendaraan berkualitas dan dikunjungi lebih dari 4 juta orang setiap bulannya.

3. Cari rumah dan mobil idaman di Drive Home Expo 2018

Sudah memiliki tabungan yang cukup, ingin beli rumah buat investasi atau tempat tinggal bersamaan dengan mobil idaman bisa di satu tempat sekaligus. Serta mendapatkan informasi lengkap akan rumah dan mobil idaman di Drive Home Expo 2018.

Drive Home Expo 2018


Pada 24 Oktober 2018, saya menghadiri secara langsung press conference Drive Home Expo di Cermatology Jakarta. Drive Home Expo 2018 merupakan pemeran properti dan otomotif yang ada dalam satu tempat, sehingga memudahkan masyarakat dalam mencari rumah dan mobil impian secara bersamaan. Acara press conference ini juga dihadiri oleh Marine Novita selaku Country Manager Rumah.com dan Regia Glamouria selaku Country Manager Mobil123.com. Acara ini juga dihadiri oleh Kenang Mirdad yang ikut sharing bagaimana investasi di bidang property.

Drive Home Expo 2018 ini diselenggarakan Rumah.com dan Mobil123.com yang akan digelar pada tanggal 2 sampai dengan 4 November 2018 di ICE BSD City, Tangerang. Acara ini menggambil tagline  "Juaranya Temukan Rumah dan Mobil Idaman", dimana pengunjung pameran bisa menemukan lebih dari 50 proyek properti dari developer dan produsen mobil terkemuka di Indonesia. 


Drive Home Expo 2018 diselenggarakan karena terinisiasi dari survei yang telah dilakukan Rumah.com Property Affordability Sentiment Index H2-2018 yang ditujukan unruk mengetahui respon pasar dari sisi permintaan, sekaligus menciptakan transparansi informasi bagi konsumen. Dari hasil survei terbaru didapatkan bahwa optimisme para pencari rumah di paruh kedua tahun ini masih tinggi. Bahkan 6 dari 10 orang berencana membeli rumah pada semester dua tahun 2018. 63% dari 1.000 reponden Rumah.com Property Affordability Sentiment Index 2018 yang telah dilakukan pada Juni lalu, berniat membeli rumah dalam kurun waktu 6 bulan ke depan. Dan 57% merupakan first time buyers dan sudah berencana membeli rumah sepanjang Juli hingga Desember. Perlu diketahui first time buyers ini didominasi oleh milenial yang memiliki mobilitas tinggi, dengan mencari properti dengan akses mudah.

Selain pasar properti yang memiliki tren positif, untuk pasar otomotif juga sama. Bahkan berdasarkan data dari GAIKINDO, penjualan kendaraan bermotor dari Januari sd September 2018 sebesar 856.439 kendaraan atau naik 7% dari periode yang sama di tahun 2017. Permintaan akan kendaraan bermotor semakin tinggi, dikarenakan pesatnya perkembangan infrastruktur seperti jalan tol.

Apa keuntungan datang ke Drive Home Expo 2018?

Tentu saja banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Selain bisa menemukan rumah dan mobil idaman, pengunjung Drive Home Expo 2018 bisa melakukan riset, perbandingan, pemesanan properti serta mobil idaman dalam satu atap dengan didukung teknologi terkini yang tidak dimiliki oleh portal properti dan otomotif manapun. 

Regia Glamouria, Country Manager Mobil123.com

Marine Novita, Country Manager Rumah.com
Hadirnya Drive Home Expo 2018 yang bertujuan membantu masyarakt yang merasa kesulitan dalam membeli properti. Apalagi di pameran ini akan ada banyak sekali promo menarik dan menikmati skema DP 0%, cicilan uang muka, hingga promo bebas biaya KPR. Dan menariknya ada program khusus bagi pengunjung yang membeli properti dan mobil sekaligus. Asyik bangetkan ya?

Untuk properti akan banyak yang ikut serta, seperti Sinarmas Land, Agung Sedayu, Ciputra, Metland, Jaya Property, Lippo Cikarang, dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk Otomotif, akan ada BMW, Mazda, Toyota, Wuling Motors, Chevrolet, hingga Honda. Tentu saja pameran ini menjadi pilihan tepat untuk dikunjungi. Karena banyak sekali perusahaan properti dan otomatif yang bisa menjadi pilihan untuk mencari mobil dan rumah idaman.

Untuk memudahkan hadir ke ICE BSD City Tangerang, Rumah.com dan Mobil123.com juga menggandeng Grab Indonesia untuk menuju Drive Home Expo 2018. Mencari rumah dan mobil idaman kini semakin mudah dengan mengunjungi Drive Home Expo 2018. Jangan lupa catat waktunya 2-4 Nopember 2018.

2 komentar

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan memberikan komentar. Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus.